Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menggunakan Fungsi Rumus HOUR Untuk Menghasilkan Angka Dari Angka Jam di Excel

Fungsi rumus selanjutnya yang kita akan bahas dalam artikel kali ini adalah Fungsi HOUR dimana fungsi ini merupakan bagian dari fungi Tanggal dan Waktu. 

Rumus ini digunakan untuk menghasilkan angka bilangan bulat dari suatu Jam tanpa menyebutkan jam, menit dan detik.

Rumus Excel HOUR ini merupakan kebalikan dari rumus TIME dimana rumus TIME digunakan untuk menampilkan jam yang terdiri dari Jam, Menit dan Detik sedangkan fungsi HOUR akan menghasilkan bilangan bulat.

Berikut dibawah ini adalah Syntax dasar rumus HOUR :

=HOUR(serial_number)

serial_number, bilangan yang menyatakan waktu dalam format General atau teks yang mewakili sebuah Jam

Ulebih jelasnya perhatikan dibawah ini :


Dari gambar tabel diatas ada perbedaan hasil pada cell B3 dan B4 dengan menggunakan rumus yang sama yaitu =HOUR(A3) dan =HOUR(A4), perbedaanya adalah pada hasil B3 di beri Format Time sedangkan hasil di B4 di Format General

Untuk contoh selanjutnya di cell A5 dan A6 kita memasukan angka desimal dengan menggunakan rumus =HOUR(A5) dan =HOUR(A6) dengan mengetikan di kolom B5 dan B6 dan hasilnya adalah angka 2 dan 17 keduanya di Format General  seperti yang terlihat pada gambar diatas.

Jadi kesimpulannya apabila kita ingin menampilkan hasil dari rumus HOUR jangat di set Format Time tetapi di Format General.

Demikianalah pembahasan kita pada hari ini membahas tentang menggunakan rumus HOUR untuk menghasilkan angka dari jam.

Semoga artikel ini bermanfaat buat kita semua,Amin.

Selamat mencoba semoga berhasil

Post a Comment for "Menggunakan Fungsi Rumus HOUR Untuk Menghasilkan Angka Dari Angka Jam di Excel"